Loading...

Thursday 25 April 2013

Giroud: Skorsing Tiga Laga Terlalu Keras

London - Penyerang Arsenal, Olivier Giroud tidak mendapat keringanan hukuman setelah bandingnya ditolak. Giroud merasa skorsing tiga pertandingan yang dijatuhkan kepadanya terlalu keras.

Sanksi itu diberikan kepada Giroud setelah mendapat kartu merah akibat melakukan tekel keras terhadap Stanislav Manolev di akhir-akhir pertandingan di markas Fulham yang dimenangi Arsenal 1-0 pada Sabtu pekan silam.

Manajer The Gunners, Arsene Wenger tidak memprotes keputusan wasit yang mengusir Giroud di pertandingan itu. Ia menilai pemainnya tersebut memang pantas menerima kartu merah.

Meski begitu, kubu Arsenal tetap mengajukan banding kepada Asosiasi Sepakbola Inggris (FA). Akan tetapi, FA bersikukuh dengan keputusannya sehingga Giroud dipastikan akan absen di tiga laga Arsenal berikutnya yakni melawan Manchester United (28/4/2013), QPR (4/5) dan Wigan Athletic (15/5).

Giroud mengungkapkan kekecewaanya terhadap keputusan FA tersebut. Menurut dia, hukuman itu terlalu keras karena dirinya aksinya itu tidak disengaja.

"Aku sangat terkejut atas keputusan itu karena aksiku tidak disengaja," ucap penyerang internasional Prancis tersebut yang dikutip Sky Sports.

"Keputusan itu tidak melukaiku tapi aturan-aturan di Inggris terlalu amat keras. Benar-benar keras," lanjut Giroud.

Ditulis Oleh : Irsyad Aslam ~Anda sedang membaca Artikel tentang

Artikel Giroud: Skorsing Tiga Laga Terlalu Keras ini diposting oleh Irsyad Aslam Pada Tanggal Thursday 25 April 2013. Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan Saran dapat Anda sampaikan melalui kotak komentar. Dilarang Mengcopy Artikel Tanpa sepenge tahuan Admin atau Tidak menyertakan Link Sumber Dimana Artikel Berasal. Jika, Melanggar, Link Akan Di laporkan dan Akan Di hapus.

:: Get this widget ! ::

2 comments:

  1. Wah sayang sekali ya sob,,,coba wasitnya ane mah :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyah,
      Wkwkwk Ada-ada Aja :D.

      Delete

Catatan:
Untuk menyisipkan kode, gunakan tag KODE ANDA DI SINI...
Untuk menyisipkan gambar, gunakan tag URL GAMBAR ANDA DI SINI...
Untuk menyisipkan judul, gunakan tag JUDUL ANDA DI SINI...
Untuk menyisipkan catatan, gunakan tag CATATAN ANDA DI SINI...
Untuk menciptakan efek tebal gunakan tag TEKS ANDA DI SINI...
Untuk menciptakan efek huruf miring gunakan tag TEKS ANDA DI SINI...

Khusus untuk membalas komentar disarankan menggunakan tombol balas di samping komentar terkait dibandingkan menggunakan formulir komentar di bawah agar komunikasi lebih terstruktur. Karena mungkin, apa yang Anda tanyakan/katakan saat ini akan sangat bermanfaat bagi pembaca lain.

back to top